Sabtu, 08 Desember 2012

KUBU RAYA TERUS BERLARI LEBIH CEPAT DEMI MEMBERDAYAKAN MASYARAKAT



         Kubu Raya, Kalbar ; - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya berusaha berlari lebih kencang serta menentukan arah pembangunan dengan berbagai langkah terobosan dan inovasi, guna memberdayakan masyarakat. Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengatakan pada tahun ini dan tahun 2013 mendatang, Kabupaten yang dipimpinnya bersama Wakil Bupati Andreas Muhrotien harus berlari lebih kencang dan berproses lebih cepat untuk mengejar berbagai program pembangunan yang telah dicanangkan.

        “Karena setiap tahunnya Kubu Raya berusaha berlari dan terus berlari lebih kencang mencapai daya saing sumber daya manusia yang lebih handal dan memanfaatkan daya dukung sumber daya alam sebagai modal investasi dalam membangun peradaban kawasan baru berkesinambungan”, ungkap Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan kepada sejumlah wartawan di Sungai Raya, Sabtu (8/12).

         Menurutnya, untuk mengejar berbagai program pembangunan tersebut, tidak mungkin seorang Bupati berjalan tanpa kepercayaan dari masyarakat yang dipimpinya. “Saya tidak mungkin bisa berjalan sendiri, tanpa adanya dukungan dari sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan seluruh lapisan masyarakat Kubu Raya. Tentunya saya tidak akan mampu dan sanggup untuk memberikan perubahan kepada masyarakat yang jumlah penduduknya mencapai 500 ribu lebih atau Kabupaten ke 2 terbanyak jumlah penduduknya di Kalimantan Barat setelah Kota Pontianak.  Ditambah lagi wilayah Kubu Raya yang cukup luas yang mencapai 6.985.20 Km yang terbagi di 9 Kecamatan, yang mana 5 Kecamatan lainnya berada di daerah pesisir”, jelasnya

            Muda menilai perubahan struktur cara membangun masyarakat dalam tataran formal segera berjalan cepat seiring dengan perubahan zaman dan semua itu diperlukan perubahan budaya pola pikir masyarakat, kurva belajar kemajuan dan kesejahteraan serta keadilan dalam membangun suatu pemerintahan.

         Muda Mahendrawan menjelaskan, otonomi daerah yang dilaksanakan dengan benar, akan menghasilkan dampak manfaat yang besar dalam bentuk pertumbuhan ekonomi yang makin merata, serta tingkat kemiskinan dan pengangguran yang makin menurun. “Kita saat sedang berusaha, bagaimana secara bertahap tingkat kemiskinan dan jumlah pengangguran bisa mengalami penurunan. Dengan sejumlah program yang kita lakukan saat ini, setidaknya bisa dirasakan langsung manfa’at dan hasilnya oleh masyarakat Kubu Raya. Apakanlagi kita sedang memulai program persawahan abadi. Kita harapkan dengan program persawahan abadi ini, setiap desa bisa memiliki lahan sendiri dan masyarakat sendiri yang menggarapnya”, paparnya

            Untuk itu, antara pemerintah dan masyarakat harus sepakat bahwa kesejahteraan, rakyat yang berkeadilan dan mendapat pekerjaan yang sesuai dengan dengan karakter kehidupan masing-masing daerah di mana dia berada merupakan muara dari semua agenda-agenda program pembangunan yang telah dirancang bersama-sama. “Program suatu pemerintahan tidak akan bisa berjalan dengan baik dan lancar tanpa mendapatkan dukungan penuh dari masyarakatnya”,tuturnya.

               Dan semua itu sebagai jawaban untuk mengurangi pengangguran dan menciptakan peluang lapangan pekerjaan baru. Muda menambahkan, masih tingginya angka kemiskinan dan besarya pengangguran yang nyata dihadapan masyarakat harus menjadi sebuah motivasi dan inspirasi bagi semua untuk berbuat, berinisiatif dan bekerja dengan lebih sungguh-sungguh. Untuk itu pada tahun 2013 mendatang Kubu Raya telah menentukan arah pembangunan dengan berbagai langkah terobosan dan inovasi, guna memberdayakan masyarakat.

           “Masalah kemiskinan dan pengangguran merupakan persoalan yang krusial bagi setiap kepala daerah, namun di dalam menanggulangi masalah tersebut perlu kefokusan bagi setiap kepala daerah di dalam mengatasinya. Untuk itu, dalam menanggulangi kedua masalah tersebut, tentunya diperlukan perubahan “mainset” (pola pikir) dan tentunya harus tetap fokus di dalam mengurangi angka kemiskinan dan jumlah pengangguran”, imbuhnya. (Rino Kartono Mawardi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar